Lifestyle
Update Harian Covid-19 Kaltim: Positif Tambah 26, Balikpapan Masuk Zona Oranye
Healthy Choice
968kpfm, Samarinda - Satgas Covid-19 Kaltim melaporkan penambahan pasien terkonfirmasi Covid-19 sebanyak 26 kasus, Rabu (26/1). Peningkatan terjadi di Paser, Balikpapan dan Samarinda yang menemukan 6 kasus baru. Kemudian 5 kasus ditemukan di Kutai Timur, 2 di Bontang dan 1 di Kutai Kartanegara.
Di sisi lain terdapat 16 kasus sembuh yang dilaporkan oleh Satgas Covid-19 Kaltim, di mana salah satu kasus sembuh asal Samarinda merupakan Pelaku Perjalanan Luar Negeri (PPLN). Tidak ada pasien yang dilaporkan meninggal dunia usai terpapar Covid-19.
Penambahan ini membuat Kota Balikpapan kembali memasuki zona oranye penyebaran Covid-19. Secara keseluruhan, kasus terkonfirmasi Covid-19 di Kaltim mencapai 158.532 kasus. Kemudian angka sembuh mencapai 152.970 kasus, wafat 5.455 kasus dan yang masih dalam perawatan berjumlah 107 pasien.
Sumber grafis: Dinas Kesehatan Kaltim.