News
Gema Kaltim Di Panggung Dunia, Dua Gelar Sekaligus Di MTQ Internasional
Advertorial
Foto: PJ Gubernur Kaltim, Akmal Malik (dua dari kanan), saat menghadiri penutupan MTQ Internasional ke-4 di Hotel Grand Sahid, Jakarta. (Ist)
968kpfm, Jakarta - Pj Gubernur Kaltim, Akmal Malik, mengungkapkan rasa syukur atas keberhasilan dua qari asal Kaltim yang berhasil membawa nama Indonesia ke tingkat dunia dengan menjuarai Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Internasional ke-4 di Jakarta.
Hal itu diungkapkan Akmal saat menghadiri penutupan MTQ Internasional ke-4 di Hotel Grand Sahid Jakarta, Sabtu (1/2). Menurut Akmal, prestasi ini menunjukkan bahwa Kaltim memang layak meraih gelar juara umum dalam ajang MTQ Nasional XXX tahun 2024 lalu.
"Kita bersyukur perwakilan Kaltim berhasil menorehkan prestasi membanggakan. Dari empat kategori yang dilombakan, Kaltim meraih juara pertama di cabang tilawah putra dan tahfiz. Ini pencapaian luar biasa yang semakin menegaskan bahwa Kaltim pantas menjuarai MTQ tingkat nasional sebelumnya," ungkap Akmal Malik.
Dua wakil Kaltim yang meraih gelar juara adalah Imranul Karim di cabang Tilawah Putra, dan Yasin Albarr di cabang Tahfiz 30 Juz.
Akmal berharap, pencapaian ini menjadi motivasi bagi generasi muda untuk terus mendalami dan mencintai Al-Qur’an. Ia juga menekankan pentingnya pembinaan berkelanjutan agar prestasi serupa dapat terus diraih di masa depan.
"Semoga ini menjadi berkah dan motivasi bagi mereka untuk tetap rendah hati, bersemangat, serta terus mencintai Al-Qur'an sepanjang hidup," pesannya.
MTQ Internasional ke-4 sendiri berlangsung di Jakarta dari 29 Januari hingga 1 Februari 2025, dengan diikuti 60 peserta dari 38 negara di Asia, Afrika, dan Eropa. Beberapa peserta juga berasal dari Amerika dan negara lainnya.
Selain kompetisi tilawah dan tahfiz, acara ini dimeriahkan oleh berbagai kegiatan, seperti seminar tentang Al-Qur'an, pameran kaligrafi internasional, workshop penulisan mushaf, serta diskusi bersama pakar dari berbagai negara.
Penulis: Fajar
Editor: Maul